arrow_upward

Lawan Semen Padang, Ini Respons Pelatih Dewa United

Kamis, 14 Agustus 2025 : 6:09 PM

Pelatih Dewa United, Jan Olde Riekerink (tengah) didampingi penerjemah dan Media Officer Semen Padang FC Roni, saat konferensi pers jelang laga, di Padang,Kamis, (14/8/2025).


ORATOR.ID -  Tim Dewa United menyatakan melawan Semen Padang FC, di Stadion H. Agus Salim, Padang, Jumat, (15/8/2025) pertandingan yang sulit. 


"Tidak akan mudah pertandingan nanti, pertandingan berat," kata Pelatih Dewa United Jan Olde Riekerink, di Padang, Kamis, (14/8/2025). 


Secara head to head, Dewa United unggul dari Semen Padang. Dua kali main, Dewa menang dengan angka telak. 


Main di Padang, Dewa United menang 1-8, saat kadang Dewa unggul  6-0. Namun, Jan Olde tak mau takabur.


Tapi, Dewa United punya hasil minim pada pekan pertama, kalah di kandang sendiri 1-3, lawan Malut United.


"Semen Padang sudah ada perubahan musim ini. Tapi kita punya ambisi ( 3 poin), dan ini penting," tutur Jan Olde. (OID)