![]() |
Ketua DPRD Sumbar, Muhidi (pegang mik) saat menghadiri konferensi pers pengungkapan kasus narkob di Mapolda Sumbar, Selasa, (29/4/2025). |
ORATOR.ID - Ketua DPRD Sumbar, Muhidi, mengatakan, perlu langkah strategis untuk memerangi peredaran narkoba di daerahnya. Tapi, langkah strategis tersebut mesti dilakukan secara bersama.
"Kita mengajak semua lini, pemangku kebijakan, provinsi, kabupaten/kota bersatu membuat langkah strategis sehingga pengurangan narkoba bisa kita lakukan," kata Muhidi, saat konferensi pers ungkap kasus narkoba di Mapolda, jalan Jenderal Sudirman, Padang, Selasa, (29/4/2025).
Ia menyebutkan, mungkin perlu pertemuan antara pemerintah daerah (Pemda), tokoh masyarakat dan tokoh adat serta aparat penegak hukum untuk merumuskan langkah strategis itu.
"Kira-kira apa langkah kita untuk mengantisipasi peredaran narkoba itu? Kita melihat bukti banyak masyarakat di Sumbar terlibat narkoba," ulas Muhidi.
Muhidi mengungkapkan, langkah strategis untuk memerangi narkoba tersebut memang perlu, sebab Provinsi Sumbar termasuk lumbung penghasil pemimpin nasional.
"Kita ingin pencegahan, sehingga tidak merusak generasi muda calon pemimpin bangsa, kalau kita tidak bersatu membuat langkah strategis, pasti nanti preventifnya tidak akan ada, kalau ini kan kuratifnya," sebut Muhidi.
Muhidi menyampaikan, tanpa kerja sama dari semua pihak dan seluruh pemangku kebijakan, mustahil peredaran narkoba di Provinsi Sumbar bisa terantisipasi secara baik.
"Oleh karena itu, kami di DPRD sesuai dengan fungsinya akan memberikan dukungan penuh, agar perang terhadap narkoba bisa kita lakukan secara bersama," tutupunya. (OID)