arrow_upward

Desk Ketenagakerjaan Polri, Wadah Penyelesaian Sengketa Industri

Senin, 20 Januari 2025 : 8:33 PM
Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, saat meresmikan Desk Ketenagakerjaan Polri, Senin, (20/1/2025).



ORATOR.ID - Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, mengatakan, Desk Ketenagakerjaan Polri bisa menjadi salah satu wadah untuk menyelesaikan sengketa industri.


"Selain itu, juga menyelesaikan sengketa  antara perusahaan dan tenaga kerja," kata Sigit, melalui rilis yang diterima, Senin, (20/1/2025) malam. 


Ia menjelaskan, desk tersebut menerima laporan, melaksanakan gelar, dan  mediasi.


"Semoga pembentukan desk ini,  bisa menjadikan kaum buruh dan tenaga kerja semakin terlindungi," jelas Sigit, saat meresmikan Desk Ketenagakerjaan Polri.


Sigit menyatakan, desk ketenagakerjaan ini bentuk keberpihakan Polri terhadap permasalahan ketenagakerjaan.


"Desk ini supaya menciptakan lingkungan industri yang sehat, membawa Indonesia memiliki pertumbuhan ekonomi 8 persen," ulasnya.


Menteri Ketenagakerjaan, Yassierli 

mengatakan, Desk Ketenagakerjaan Polri, menjadi satu bagian dari sebuah ekosistem utuh, wujud negara hadir.


"Hal ini demi mewujudkan ketenangan kepada pekerja dan memberikan kepastian hukum," pungkasnya. (OID)