arrow_upward

Timnas Indonesia harus Fokus Lawan Cina

Senin, 14 Oktober 2024 : 10:26 AM

 

Timnas Indonesia berfoto sebelumn melawan Bahrain, Kamis, (10/10/2025). Foto: pssi.org


ORATOR.ID - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengatakan, tim nasional (Timnas) Indonesia harus fokus saat melawan Cina, pada  putaran ketiga kualifikasi zona Asia Piala Dunia 2026.


Timnas Indonesia akan bertanding di Stadion Qingdao Youth Football, Selasa, (15/10/2025), pukul 19.00 WIB.


"Saya minta, semua yang ada di Timnas, pemain, tim pelatih, ofisial harus fokus laga berikut lawan Tiongkok (Cina)," kata Erick, seperti di kutip dari pssi.org, situs resmi PSSI, Senin, (14/10/2024). 


Erick meminta Timnas supaya  membuktikan kembali  bisa mencuri poin lebih di kandang lawan. 


"Saya juga minta para suporter untuk terus, dan jangan berhenti beri dukungan mental ke para pemain Timnas," tutur Erick.


Jay Idzes dkk, sudah memainkan 3 pertandingan pada kualifikasi ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026.


Dari 3 pertandingan itu, Indonesia memperoleh 3 poin, setelah bermain imbang lawan Saudi Arabia 1-1, Australia 0-0, dan Bahrain 2-2. (OID)