arrow_upward

Diperiksa 25 Pertanyaan , Bupati Solsel Cuma Jawab Tanya ke Penyidik saat Ditanya Wartawan

Jumat, 10 Mei 2024 : 7:36 AM

Bupati Solok Selatan, Khairunas, setelah diperiksa penyidik Kejati Sumbar, Rabu, (8/5/2024)



ORATOR.ID --  Asisten Pidana Khusus (Aspidsus) Kejaksaan Tinggi (Kejati) Provinsi Sumbar, Hadiman, mengatakan, penyidiknya telah memeriksa Bupati Solok Selatan (Solsel), Khairunas, Rabu, (8/5/2024). 

"Pertanyaan sekira 25 pertanyaan, 

berkaitan dengan dugaan korupsi penggunaan lahan hutan negara tanpa izin," kata Hadiman. 


Hadiman melanjutkan, pemeriksaan terhadap dilaksanakan sesuai jadwal yang telah teragendakan. Setelah itu, akan dilaksanakan pemeriksa tambahan. 


"Sesuai jadwal (pemeriksaan Bupati Solok Selatan (Solsel), Khairunas) dari jam 9 sampai jam 12. Nanti kita panggil ulang untuk pemeriksaan tambahan," ucap Hadiman.


Sementara itu, Bupati Solok Selatan, Khairunas, tidak menjelaskan, pertanyaan yang diberikan penyidik kepadanya saat pemeriksaan.


"Tanya saja sama penyidik," sebut 

Khairunas, singkat dan langsung naik mobil kemudian pergi meninggalkan awak media. (OID)